Harga Jual
Rp. 400 Juta
Green Leaf Residence adalah kawasan perumahan yang berlokasi di daerah Rajeg, Tangerang. Beralamat di Jl. Raya Kukun Daun, Mekarsari, Green Leaf Residence dibangun oleh PT Megapolitan Gapura Prima yang merupakan bagian dari PT Perdana Gapuraprima. Perumahan dengan konsep klaster ini dibangun di atas lahan yang luasnya sekitar 9 hektar, ideal sebagai hunian bagi konsumen kelas menengah yang sehari-harinya bekerja di kawasan Tangerang, seperti industri Cikupa, Manis, dan Tigaraksa
Selain dengan kendaraan pribadi melalui Jalan Tol Jakarta-Merak, Anda dapat menuju ke perumahan ini dengan menggunakan kereta commuter line menuju Stasiun Tangerang (14 km). Alternatif sarana transportasi publik lainnya adalah dengan bus jurusan Tangerang, Cikupa, Balaraja, atau Serang, dan turun di perempatan menuju Rajeg. Untuk menuju lokasi, bisa dilanjutkan dengan angkutan umum atau ojek.
Area di sekitar perumahan ramai oleh bangunan pertokoan, sehingga memudahkan Anda mendapatkan berbagai kebutuhan. Di sepanjang Jl. Raya Kukun Daun, Anda dapat menemukan toko komputer, toko sepeda, bengkel, warung makan, dan lain-lain. Tak sulit pula menemukan fasilitas umum seperti sekolah, apotek, tempat olahraga, sarana ibadah, juga stasiun SPBU.
Fasilitas pendidikan bagi si kecil bisa diperoleh di PG & TK Shidqiya (330 m), TK Vania (450 m), PAUD Sabila (720 m), SD Permata Insani (660 m), SDN Leles (350 m), SDN Mekarsari 1 (600 m), SD Daun (550 m), serta SDIT Rabbani dan SD Bani Yahya Soleman yang keduanya berjarak sekitar 2,5 kilometer dari perumahan. Untuk pendidikan tingkat menengah, ada SMP, SMA & SMK Yaspih Rajeg (6,6 km) yang dibangun dalam satu kompleks. Sekolah swasta lain yang dapat dipertimbangkan adalah SMA Al-Azhariyah (5,1 km) yang bisa ditempuh dengan berkendara selama 20 menit.
Bila sewaktu-waktu memerlukan layanan kesehatan, fasilitas yang terdekat dari perumahan adalah Puskesmas Rajeg (1,6 km) yang menerima pasien pemegang kartu BPJS. Layanan standar yang tersedia di puskesmas adalah poliklinik umum dan poliklinik gigi. Jika ingin berobat di puskesmas, sebaiknya Anda datang pada pagi hari untuk menghindari antrean pendaftaran yang panjang.
Jika memerlukan pemeriksaan yang lebih lengkap, Anda bisa pergi ke rumah sakit di sekitar perumahan, antara lain RSIA Bunda Sejahtera (6,6 km) yang berfokus pada pelayanan untuk ibu dan anak. Fasilitas yang tersedia di sini antara lain layanan USG, instalasi rawat jalan dan rawat inap, layanan ambulans, apotek, radiologi, farmasi, dan unit IGD 24 jam.
Selain itu ada juga RS Mulia Insani (14 km) yang memiliki poliklinik dengan jenis layanan cukup lengkap, seperti poliklinik kebidanan & kandungan, poliklinik anak, dan penyakit dalam. RS Mulia Insani juga memiliki dokter spesialis mata, dokter gigi, dokter umum, dokter bedah umum, dan dokter bedah ortopedi.
Kalau ingin mengajak keluarga berjalan-jalan dan makan di luar, Anda bisa singgah ke Tang City Mall (16 km) yang terletak di kota Tangerang. Pusat perbelanjaan ini memiliki beraneka tenant yang terbilang lengkap, sehingga selain berekreasi, Anda dan keluarga bisa menemukan berbagai kebutuhan di sini. Beberapa merek fashion dan aksesori terkenal yang membuka gerai di mal ini antara lain Bata, Elizabeth, Giordano, Marie Claire, Minimal, dan Sport Station. Sedangkan untuk restoran, ada Bakso Lapangan Tembak Senayan, Hanamasa, D’Cost, Domino’s Pizza, dan Es Teler 77.
Untuk keamanan penghuni, perumahan dengan sistem klaster ini menggunakan gerbang satu pintu dan pos penjaga keamanan di pintu masuk menuju kawasan hunian. Di dalam perumahan ini ada taman luas yang dapat dimanfaatkan untuk tempat bermain anak, berolahraga, ataupun sekadar bersantai menghirup udara segar.
Notes:
Jual cash aja ya..
Tdk bisa kpr karena butuh uang cepat dan harga jual di bawah pasaran.
Minat serius bisa langsung tlp ke nmr tlp di profil
Trimakasih..
rumah dijual dengan kualitas terbaik. Investasi menjanjikan!
lt: 72
lb: 36
bedroom: 2
bathroom: 1
Luas Tanah |
72 M2 |
Luas Bangunan |
36 M2 |
Kamar Tidur |
2 |
Kamar Mandi |
1 |